top of page
Search

DAMPAK PENGGUNAAN TELEPON PINTAR PADA KUALITAS TIDUR

Oleh: Syifa Ripatul Aliyah

LSIST

Bidang EKRAF


Telepon pintar atau smartphone merupakan perangkat komunikasi yang multifungsi karena selain digunakan sebagai alat komunikasi juga dapat digunakan sebagai hiburan hingga pekerjaan sehingga telepon seluler sulit untuk dilepaskan dari kehidupan sehari-hari. Bahkan sampai menjelang waktu tidur telepon pintar masih sering digunakan sehingga penggunaan telepon pintar dapat memberikan dampak kepada kualitas tidur seseorang.


Penggunaan telepon pintar dapat mempengaruhi kualitas tidur karena beberapa hal diantaranya yaitu:

Paparan Cahaya Biru (blue light): Telepon pintar dapat memancarkan cahaya biru (blue light) yang dapat menghambat produksi hormon melatonin dalam tubuh yang berfungsi sebagai pengatur siklus tidur (Chang dkk., 2015).

Distraksi: Penggunaan media sosial, bermain game, atau menonton video sebelum tidur dapat meningkatkan aktivitas mental dan emosional karena membuat tubuh sulit beralih ke mode relaksasi untuk bisa tidur nyenyak sehingga dapat meningkatkan risiko insomnia (Levenson dkk., 2017).

Gangguan Tidur Akibat Notifikasi: Notifikasi yang berasal dari telepon pintar seperti berbunyi atau bergetar dapat mengganggu tidur (Carter dkk., 2016).

Penggunaan telepon pintar dapat berdampak pada kualitas tidur, kesehatan fisik, mental, dan dapat meningkatkan risiko tekanan darah tinggi, obesitas, depresi, diabetes, dan gangguan fungsi kognitif. Selain itu, kualitas tidur yang buruk dapat mempengaruhi produktivitas dan emosional sehari-hari (Gradisar dkk., 2013).

Tips untuk Mengurangi Penggunaan Telepon Pintar Sebelum Tidur:

Mematikan telepon pintar sebelum tidur, menghindari penggunaan telepon pintar sekitar 30 – 60 menit sebelum tidur untuk mengurangi paparan cahaya biru.

Gunakan fitur night mode, mengaktifkan fitur filter cahaya biru pada telepon pintar dapat mengurangi paparan sinar biru.

Jauhkan telepon dari tempat tidur, simpan telepon pintar jauh dari tempat tidur dan aktifkan mode diam untuk mengurangi gangguan.

Atur jadwal tidur, membuat jadwal tidur dilakukan agar rutinitas tidur konsisten setiap hari.


Penggunaan telepon pintar sebelum tidur dapat berdampak signifikan pada kualitas tidur. Dengan menerapkan kebiasaan sehat seperti membatasi waktu penggunaan telepon pintar sebelum tidur dapat menjaga kualitas tidur dan mencegah insomnia pada seseorang.


DAFTAR PUSTAKA

Chang, A. M., Aeschbach, D., Duffy, J. F., & Czeisler, C. A. (2015). Evening use of light-emitting eReaders negatively affects sleep, circadian timing, and next-morning alertness. Proceedings of the National Academy of Sciences, 112(4), 1232-1237.


Carter, B., Rees, P., Hale, L., Bhattacharjee, D., & Paradkar, M. S. (2016). Association between portable screen-based media device access or use and sleep out comes: a systematic review and meta-analysis. JAMA pediatrics, 170(12), 1202-1208.


Levenson, J. C., Shensa, A., Sidani, J. E., Colditz, J. B., & Primack, B. A. (2016). The association between social media use and sleep disturbance among young adults. Preventive medicine, 85, 36-41.


Gradisar, M., Wolfson, A. R., Harvey, A. G., Hale, L., Rosenberg, R., & Czeisler, C. A. (2013). The sleep and technology use of Americans: findings from the National Sleep Foundation's 2011 Sleep in America poll. Journal of Clinical Sleep Medicine, 9(12), 1291-1299.

2 views0 comments

Recent Posts

See All

Comments


Post: Blog2_Post
bottom of page